Santai | Ferdhika Blog

''Gimana sih!'' umpat penumpang wanita berbaju merah.

''Dasar kerja nggak benar. Seharusnya kalau mau jalan, dicek dulu semua mesinnya!'' maki penumpang pria berkaos biru.

''Saya akan ceritakan keluhan ini ke Surat Kabar besok pagi!'' ancam seorang penumpang pria yang lain.

Disusul makian dan umpatan dari para penumpang lainnya. Ya, hampir semua penumpang mengekspresikan kekecewaan dan ketidakpuasannya terhadap bis antar kota yang mogok itu. Bis itu adalah bis kelas eksekutif yang seharusnya memberikan pelayanan yang prima pada para penumpangnya. Tapi justru sebaliknya-lah yang terjadi. Bis itu mogok di tengah jalan, masih jauh dari tujuan.

Kembali, hampir semua penumpang mengomel sana-sini. Ya, hampir semua, kecuali satu. Ada seorang gadis manis asyik duduk di atas rumput, tak jauh dari bis yang mogok itu.

Awak bis sibuk membetulkan mesin bis yang mogok, sementara kata-kata yang tak pantas keluar dari mulut para penumpang, kecuali satu orang, si gadis manis itu. Gadis manis itu asyik mendengarkan lagu dari telepon genggamnya sambil membaca sebuah novel.

Seorang penumpang pria mendekati gadis manis itu. Gadis manis itu mematikan musik yang sedang didengarkannya.

''Kamu kok santai saja menghadapi kejadian ini?'' tanya si penumpang pria itu penuh keheranan.

''Ya, karena sikap terbaik inilah yang bisa aku lakukan. Percuma mengumpat dan memaki, toh mesin bis itu tak akan membaik jika memang awak bis tidak memperbaikinya. Justru sikap para penumpang yang kurang simpatik bisa membuat awak bis kurang konsentrasi dalam memperbaiki mesin bis,'' jawab si gadis manis itu enteng.

Si penumpang pria itu mengangguk-anggukkan kepala lalu pergi meninggalkan si gadis manis itu. Kembali, gadis manis itu menyetel musik dari telepon genggamnya dan melanjutkan membaca novelnya.

0 komentar "Santai | Ferdhika Blog", Baca atau Masukkan Komentar

Posting Komentar

Silahkan berkomentar sesuai topik..

no sara,spam,and junk.. :)

Animasi (15) Berita (15) Blogger (14) Cerita Humor (5) Cerpen (7) Cheat (2) Cinta (7) Dolar (11) Domain (3) Download (6) Facebook (6) Film (4) Gambar (4) Game (22) Hacking (28) Hardware (7) Hp S40 (2) Humor (4) Info (89) Internet (81) Kata Bijak (11) Komik (3) Lirik Lagu (26) Musik (16) My Diary (19) Operating System (3) PC (53) Program (11) SMS (7) Sejarah (6) Software (56) Teknologi (11) Tema (1) Tips Blog (10) Tips N Trik (52) Trik Fb (14) Tutorial (12) Twitter (2) Video (14)

Recent Post

Dark Generation